Facebook Ad Breaks: Panduan Lengkap Menghasilkan Uang Dari Video Facebook
Tahukah Anda bahwa Facebook tidak hanya sekadar platform media sosial, tetapi juga pintu gerbang menuju penghasilan yang menggiurkan?
Terobosan terbaru bernama Facebook Ad Breaks telah membuka peluang bagi pemilik halaman fans (fan page) untuk menghasilkan uang melalui video yang mereka unggah.
Facebook Ad Breaks sangat mirip dengan Google AdSense di YouTube, karena keduanya menawarkan kesempatan bagi para pemilik video untuk meraup pendapatan Dollar dari jumlah penonton iklan dalam video tersebut.
Mengapa Anda harus mencoba menghasilkan uang dari Facebook Ad Breaks? Salah satu alasannnya adalah karena cara kerjanya yang sangat sederhana. Anda hanya perlu mengunggah video yang memenuhi syarat untuk menghasilkan uang, dan kemudian Anda akan diberi imbalan berdasarkan jumlah penonton iklan yang muncul dalam video Anda.
Bagi anda konten kreator atau buat anda yang hobi membuat video, Anda dapat menjadikan video anda sebagai sumber penghasilan yang menjanjikan. Facebook Ad Breaks memberikan kesempatan bagi Anda untuk memonetisasi konten video Anda, menggapai potensi pendapatan yang tak terbatas, dan membuka jalan menuju kesuksesan finansial. Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini!
Apa Itu Facebook Ad Breaks?
Facebook Ad Breaks adalah fitur yang disediakan oleh Facebook yang memungkinkan pembuat konten (creators) untuk memonetisasi video yang mereka bagikan di platform Facebook. Fitur ini memungkinkan pembuat konten untuk menyisipkan iklan video dalam video mereka dan mendapatkan penghasilan dari iklan tersebut.
Dengan menggunakan Facebook Ad Breaks, pembuat konten dapat memperoleh penghasilan tambahan dari konten video mereka di Facebook. Ketika pembuat konten memenuhi persyaratan tertentu, seperti jumlah pengikut atau jumlah tayangan video, mereka dapat mendaftar untuk mengaktifkan fitur Ad Breaks pada video mereka.
Cara Kerja Facebook Ad Breaks
Ketika Ad Breaks diaktifkan, Facebook akan menempatkan iklan video secara otomatis di dalam video pembuat konten. Iklan tersebut mungkin muncul setelah sejumlah waktu tertentu dalam video atau di antara segmen video tertentu. Pembuat konten akan mendapatkan sebagian dari pendapatan iklan yang dihasilkan dari iklan-iklan tersebut.
Namun sebelum dapat mengaktifkan Ad Breaks pada video, konten kreator harus memenuhi beberapa persyaratan yang diharuskan oleh Facebook terlebih dahulu, berikut ini persyaratannya:
4 Syarat Yang Harus Dipenuhi Untuk Mendapatkan Uang Dari Facebook Ad Breaks
Untuk memenuhi syarat dan dapat menghasilkan uang melalui Facebook Ad Breaks, Anda perlu memperhatikan beberapa persyaratan yang telah ditetapkan oleh Facebook. Berikut adalah beberapa syarat utama yang perlu dipenuhi:
1. Memiliki Halaman Fans Dengan Jumlah Follower (Pengikut) 10.000 Orang
Anda harus menjadi pemilik halaman Facebook yang memenuhi persyaratan kelayakan untuk menggunakan fitur Ad Breaks. Halaman Anda harus memenuhi persyaratan jumlah pengikut (followers) minimum 10 ribu orang yang ditetapkan oleh Facebook.
2. Memenuhi 30.000 kali Tayangan Video Berdurasi Minimal 1 Menit
Setiap video yang ingin dimonetisasi melalui Ad Breaks harus memiliki durasi minimum 3 menit. Selain itu juga anda sebagai pemilik fans page harus mendapatkan 30.000 kali tayangan video dengan durasi tayang minimal 1 menit tiap tayangannya.
Salah satu syarat yang memberatkan dalam poin ini adalah anda harus mengumpulkan 30.000 menit jam tayang ini dalam kurun waktu 60 hari saja. Apabila dalam waktu 60 hari anda tidak berhasil mendapatkannya, maka jam tayang anda akan di-reset lagi menjadi nol untuk kemudian mengulang perhitungan jam tayang lagi.
Ada dua cara yang dapat anda lakukan untuk memenuhi persyaratan jam tayang Ad Breaks, yaitu dengan cara:
- a. mengunggah atau mengupload video di banyak group facebook
- b. mengiklankan video yang anda upload
Persyaratan ini dapat berbeda tergantung pada wilayah dan kebijakan Facebook.
3. Mematuhi Standard Dan Pedoman Konten Facebook
Video yang Anda unggah harus mematuhi kebijakan dan pedoman konten yang telah ditetapkan oleh Facebook. Pastikan konten Anda:
- tidak melanggar hak cipta,
- tidak mengandung kekerasan,
- tidak melanggar privasi,
- dan tidak melanggar aturan komunitas Facebook lainnya.
Berikut ini adalah aturan komunitas yang harus dipatuhi oleh konten kreator Ad Breaks:
- standar komunitas Facebook
- ketentuan halaman Facebook
- pedoman konten untuk monetisasi Facebook
- ketentuan pembayaran Facebook
4. Verifikasi Identitas Dan Lokasi
Untuk dapat menerima pembayaran dari facebook, anda perlu melakukan verifikasi identitas dan lokasi dengan mengunggah dokumen identitas resmi yang memverifikasi keberadaan dan tempat tinggal Anda.
Penting untuk diingat bahwa persyaratan dan kebijakan Facebook Ad Breaks dapat berubah dari waktu ke waktu. Pastikan untuk selalu mengacu pada pedoman terbaru yang diberikan oleh Facebook agar memastikan kesesuaian dan kepatuhan Anda terhadap persyaratan tersebut.
Cara Daftar Facebook Ad Breaks
Untuk mendaftar program Ad Breaks ada 2 hal yang perlu anda siapkan terlebih dahulu:
- Akun Facebook
- Halaman Fans
Setelah memiliki 2 hal ini, kemudian anda harus memenuhi 4 persyaratan pendaftaran Facebook Ad Breaks yang telah kami jabarkan di atas.
Langkah selanjutnya adalah mengajukan monetisasi halaman fans. Anda dapat melihat status monetisasi akun fans page di Pengelola Monetisasi (Monetization Manager) di Facebook Creator Studio. Di sana, Anda akan melihat apakah halaman atau profil Anda memenuhi syarat untuk mengaktifkan Ad Breaks.
On Boarding ke Iklan In Stream
Jika halaman Facebook Anda sudah memenuhi syarat untuk mengajukan monetisasi, maka langkah berikutnya yang dapat Anda lakukan yaitu:
- Buka Creator Studio.
- Pada menu “Monetisasi” Anda bisa meninjau kelayakan iklan in-stream untuk siaran langsung di Halaman.
- Tekan tombol “Siapkan” jika halaman Facebook Anda sudah memenuhi persyaratan.
- Tekan “Setujui Ketentuan” setelah Anda membaca seluruh syarat dan ketentuan yang ditetapkan.
- Siapkan akun untuk mendapatkan pembayaran.
- Kirim halaman Facebook Anda supaya dapat ditinjau oleh pihak Facebook.
Penutup
Dengan adanya fitur Facebook Ad Breaks, para pembuat konten kini memiliki peluang baru untuk menghasilkan uang dari video mereka di platform Facebook.
Melalui panduan ini, kami telah menjelaskan cara kerja Ad Breaks dan langkah-langkah untuk mendaftarnya. Penting untuk memenuhi persyaratan kelayakan dan mematuhi kebijakan yang ditetapkan oleh Facebook agar dapat memanfaatkan fitur ini dengan baik.
Dengan Ad Breaks, pembuat konten dapat menyisipkan iklan video dalam video mereka dan memperoleh penghasilan dari iklan tersebut.
Jika Anda seorang pembuat konten yang ingin memonetisasi konten video di Facebook, maka Ad Breaks adalah salah satu opsi yang dapat dijelajahi. Pastikan untuk terus memperbarui diri dengan perkembangan terbaru dan menggunakan fitur ini secara bertanggung jawab. Semoga panduan ini bermanfaat dalam menjalankan strategi monetisasi video Anda di Facebook.