Loading...

Cara Meningkatkan Penghasilan Facebook Ad Breaks

Bagi kalian yang sudah mencoba mendapatkan uang lewat facebook ad breaks tapi kesulitan untuk meningkatkan penghasilan, tenang dulu. Kamu bisa coba berbagai macam trik dan cara untuk meningkatkan penghasilan facebook ads breaks kalian lewat artikel yang akan kami bagikan di bawah ini. Silahkan disimak

1. Diversifikasi Niche

Atau dengan kalimat sederhananya: memperbanyak halaman fans page dengan topik yang berbeda.

Mungkin saja kamu sudah mentok mengulas dan membuat konten pada satu niche yang sama, jadi dengan membangun facebook page dengan topik yang lain, kamu bisa meningkatkan potensi penghasilanmu.

2. Target Audience Dari Negara Barat

Bukan rahasia lagi apabila advertiser atau yang masang iklan dari negara-negara top tier seperti USA, Kanada, Inggris, German, Australia, Selandia Baru, dan negara-negara maju lainnya memiliki RPM dan CPM yang tinggi.

Jadi jika kamu ingin meningkatkan penghasilan ad breaks-mu, kamu bisa mencoba membuat konten yang ditargetkan untuk audience dari negara-negara top tier tersebut.

3. Optimalkan Durasi Video

Cara sederhana lain yang dapat kamu usahakan untuk meningkatkan penghasilan Ad Breaks adalah dengan membuat video dengan durasi yang lebih panjang agar video-mu dapat memuat lebih banyak iklan in-stream.

Tapi kamu juga tetap harus memastikan bahwa video yang kamu hasilkan tetap menarik walaupun memiliki durasi panjang. Karena ada cukup banyak juga orang yang malas untuk melihat video berdurasi panjang karena merasa bosan.

4. Tempatkan Iklan Pada Durasi Video Yang Menarik

Adbreak facebook memberikan kontrol bagi kreator untuk menempatkan iklan pada durasi video yang diinginkan.

Ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Jadi tempatkanlah iklan pada durasi video yang sedang menarik dan harus ada di bagian setelah 1 menit.

Kenapa setelah 1 menit pertama? Karena fb adbreaks menempatkan iklan setelah video tayang minimal 1 menit.

5. Buat Judul Video Yang Clickbait Dengan 5 Detik Pertama Yang Menarik

Sudah bukan rahasia lagi kalau judul clickbait seringkali memancing orang untuk menonton video kita.

Jadi rancanglah judul videomu dengan se-unik dan se-menarik mungkin agar views-nya banyak.

Tapi bukan hanya judul saja yang harus clickbait, kamu juga harus paling tidak menampilkan klip yang menarik pada 5 detik pertama agar penonton video betah menonton videomu sampai habis.

6. Pindahkan Cuplikan Video Paling Menarik Ke Menit Pertama Video (Teaser)

Untuk membuat para penonton menjadi betah berlama-lama melihat video facebookmu, pindahkan cuplikan video yang menurut kamu paling menarik di dalam video ke menit pertama dalam video.

7. Buat Thumbnail Yang Menarik Untuk Video Kamu

Sama seperti clickbait, thumbnail yang menarik juga akan mengundang calon penonton untuk memutar videomu. Efek dari thumbnail yang menarik bahkan jauh lebih kuat dibandingkan dengan clickbait, karena biasanya gambar memiliki banyak makna.

Judul video yang kamu upload juga boleh dibuat agar penonton video memberikan komentarnya. Hal ini akan berefek sangat baik dan bisa saja jadi viral apabila interaksi pada video sangat tinggi.


Top